Mengulas google adsense dari sudut pandang manusia gua

Adsense pilih kode sinkron atau asinkron

Sejak adsense mempublikasikan jenis kode baru (asinkron) saya hanya ikut-ikutan saja tanpa begitu mengerti perbedaan antara kode iklan adsense sinkron dan asinkron, yah pokoknya saya hanya ikutan apa yang baik disarankan oleh si Mbah Google adsense. suruh pilih asinkron ya sudah saya ganti semua. dan sekarang saya baru tahu efeknya setelah saya kembali lagi memilih kode iklan sinkron untuk situs saya yang ringan.

Perbedaan dari keduanya sangat terasa pada situs saya (situs saya yg lain termasuk ringan dengan ukuran html ringan, minim js, dan sedikit gambar). setelah saya membuat sebuah percobaan dan sedikit mendapat pencerahan dari si mbah. saya membuat kesimpulan seperti ini.

 - Kode iklan adsense sinkron adalah kode javascript yang di-load pada sumber halaman html, efeknya kode sinkron jika ditempatkan pada bagian atas, maka kode iklan di-load dahulu dan dilanjutkan kode html berikutnya. jadi misalnya setelah kode iklan adsense sinkron ada artikel, maka artikel akan ter-load setelah kode adsense.

 - Kode iklan adsense asinkron, walaupun sama-sama sejenis javascript, tapi kode iklan adsense ini menyerupai kode frame/iframe pada html, jadi halaman html utama akan di-load sepenuhnya tanpa perlu menunggu eksekusi kode iklan adsense. kecepatan halaman web menjadi lebih cepat.

--

Untuk sekarang saya yang memiliki situs ringan yang cuma 1 kolom masih lebih baik menggunakan kode iklan sinkron karena iklan diload dahulu dibandingkan artikel saya hehe.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori adsense / iklan / kode / tips dengan judul Adsense pilih kode sinkron atau asinkron. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://ngeadsense.blogspot.com/2015/03/adsense-pilih-kode-sinkron-atau-asinkron.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Unknown - Kamis, 12 Maret 2015

Belum ada komentar untuk "Adsense pilih kode sinkron atau asinkron"

Posting Komentar

Bijaklah berkomentar